Welcome

welcome 8 Pictures, Images and Photos

Jumat, 04 November 2011

pengertian perusahaan

Perusahaan Industri adalah perusahaan yang mengubah dan mengolah bahan baku menjadi bahan jadi. misalnya, kapas diolah perusahaan industri menjadi pakaian. Karet diolah menjadi ban. disamping bahan baku tadi masih diperlukan bahan-bahan pembantu lainnya sebagai campuran sehingga bahan baku tersebut dapat diolah menjadi barang yang dimaksudkan. dari uraian tersebut, jelaslah bahwa dalam hal menentukan bidang usaha 

Sumber: http://id.shvoong.com/business-management/management/2076212-pengertian-perusahaan-industri/#ixzz1ck62625c



TEMPAT DAN KEDUDUKAN LETAK BISNIS

A. Pengertian / Arti Definisi Lokasi Perusahaan
Lokasi Perusahaan adalah suatu tempat di mana perusahaan itu malakukan kegiatan fisik. Kedudukan perusahaan dapat berbeda dengan lokasi perusahaan, karena kedudukan perusahaan adalah kantor pusat dari kegiatan fisik perusahaan. Contoh bentuk lokasi perusahaan adalah pabrik tempat memproduksi barang.
B. Faktor-Faktor Pokok Penentu Pemilihan Lokasi Industri
- Letak dari sumber bahan mentah untuk produksi
- Letak dari pasar konsumen
- Ketersediaan tenaga kerja
- Ketersediaan pengangkutan atau transportasi
- Ketersediaan energi
C. Jenis-Jenis Lokasi Perusahaan
1. Lokasi perusahaan yang ditetapkan pemerintah
Lokasi ini sudah ditetapkan dan tidak bisa seenaknya membangun perusahaan di luar lokasi yang telah ditentukan. Contohnya adalah seperti kawasan industri cikarang, pulo gadung, dan lain sebagainya.
2. Lokasi perusahaan yang mengikuti sejarah
Lokasi perusahaan yang dipilih biasanya memiliki nilai sejarah tertentu yang dapat memberikan pengaruh pada kegiatan bisnis. Misalnya seperti membangun perusahaan udang di cirebon yang merupakan kota udang atau membangun usaha pendidikan di yogyakarta yang telah terkenal sebagai kota pelajar.
3. Lokasi perusahaan yang mengikuti kondisi alam
Lokasi perusahaan yang tidak bisa dipilih-pilih karena sudah dipilihkan oleh alam. Contoh : Tambang emas di cikotok, tambang aspal di buton, tambang gas alam di bontang kaltim, dan lain sebagainya.
4. Lokasi perusahaan yang mengikuti faktor-faktor ekonomi
Lokasi perusahaan jenis ini pemilihannya dipengaruhi oleh banyak faktor ekonomi seperti faktor ketersedian tenaga kerja, faktor kedekatan dengan pasar, ketersediaan bahan baku, dan lain-lain.
PERUSAHAAN DAN LEMBAGA SOSIAL
PERUSAHAAN DALAM SISTEM SOSIAL

1. Difinisi Perusahaan

Perusahaan: Suatu unit kegiatan produksi yang mengolah sumber ekonomi untuk menyediakan barang & jasa dalam rangka memuaskan kebutuhan masyarakat dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan
2. Sumber Ekonomi
Sumber Ekonomi: a. Manusia b. Uang/modal   c. Bahan  d. Metode
3. Entrepreneur
Entrepreneur: sesorang yang mengambil resiko untuk mengorganisasikan dan mengelola bisnis dan menerima keuntungan dan imbalan non finansial

Fungsi Entrepreneur:

  • Identifikasi peluang
  • Mengumpulkan sumber daya
  • Memperoleh dana

§    Melakukan produksi atau perdagangan
§    Menanggung resiko


Ciri kepribadian Entrepreneur:

§  Punya emosi utk bayangkan keberhasilan tujuan usaha
§  Berani ambil resiko
§  Pekerja keras
§  Bersemangat utk berusaha
§  Tidak terikat pada rencana dan terbuka menerima kritik/saran

§  Percaya pada diri sendiri
§  Suka meningkatkan pengetahuan
§  Cakap untuk memimpin
§  Inovator
§  Pemburu keberhasilan


4. Perusahaan sebagai Lembaga Sosial Perusahaan juga merupakan lembaga sosial yang tujuan utamanya mencari keuntungan, selain beberapa tujuan yang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar